Thursday, October 30, 2025

Pilihan Product Menabung Untuk Pemula


Disclaimer kalau aku bukan ahli dalam bidang ini, namun aku mempunyai beberapa product dan sudah mencoba product menabung untuk pemula ini.

menabung bisa kita bagi untuk beberapa jangka waktu yaitu Jangka Pendek ( dibawah 1 tahun). Jangka Menengah (1 s.d 5 tahun), Jangka Panjang (diatas 5 tahun). Beberapa product yang dapat digunakan untuk penabung pemula diantaranya sebagai berikut :

1. Deposito

Deposito adalah produk simpanan berjangka di bank yang hanya bisa dicairkan pada waktu tertentu sesuai kesepakatan, dengan imbalan suku bunga lebih tinggi daripada tabungan biasa. Uang yang disimpan akan "dikunci" untuk jangka waktu yang dipilih, seperti 1, 3, 6, atau 12 bulan, dan akan dikenakan penalti jika ditarik sebelum jatuh tempo. Sebagai bukti kepemilikan kamu akan mendapatkan yang namanya bilyet deposito jika membuka product ini secara manual di bank. Namun seiring berkembangnya era digital saat ini kamu juga bisa membuka deposito langsung via aplikasi mobile banking, pertanyaannya apakah aman? menurut aku aman jika bank yang kamu pilih memiliki tingkat kepercayaan dan keamanan digital yang sudah terjamin karena kamu tidak mendapatkan bilyet deposito sebagai bukti kepemilikan tapi data bahwa kamu memiliki deposito di bank tersebut akan tercapture di sistem perbankan dan di aplikasi mobile banking kamu. Tentunya kamu tetap perlu menjaga kerahasian data perbankan kamu seperti username, password, pin dan data-data penting lainnya. Bunga yang diberikan setiap bank berbeda dan untuk bunganya sendiri bisa kamu gabung ke pokok deposito setiap bulannya atau kamu transfer ke rekening asal setiap tanggal jatuh tempo.


Cara menghitung bunga deposito :

(Nominal Deposito x Suku Bunga Tahunan x Tenor) : 12) - 20% (pajak)

contoh penempatan 10 juta untuk jangka waktu 6 bulan:

=(((10.000.000 x 5% x 6):12))-20% = 200.000

2. Reksadana

Reksadana adalah wadah yang menghimpun dana dari banyak investor untuk dikelola oleh Manajer Investasi (MI) secara profesional. Dana yang terkumpul kemudian diinvestasikan dalam berbagai instrumen pasar modal seperti saham, obligasi, atau pasar uang, yang disesuaikan dengan jenis reksadana yang dipilih. Dari keempat produk diatas, jujur aku lebih suka menabung di pasar uang karena selain return yang lebih tinggi dari deposito, untuk nominal pokok di reksadana pasar uang tidak akan berkurang dan aman.
Jenis-jenis reksadana

Reksa Dana Pasar Uang: Investasi ditempatkan pada instrumen pasar uang yang jatuh temponya di bawah satu tahun, seperti deposito dan obligasi jangka pendek.
Reksa Dana Pendapatan Tetap: Investasi sebagian besar ditempatkan pada efek yang memberikan pendapatan tetap, seperti obligasi.
Reksa Dana Campuran: Investasi ditempatkan pada beberapa jenis instrumen sekaligus, yaitu saham, obligasi, dan pasar uang.
Reksa Dana Saham: Investasi sebagian besar ditempatkan pada saham perusahaan.
Kalau aku pribadi masing simpan di reksadana pasar uang, karena untuk kebutuhan mendadak bisa langsung dicairkan dan aku bukannya di aplikasi mobile banking yang proses pembelian dan penjualannya hanya di 2 - 3 hari kerja bursa saja.


3. Tabungan Berjangka

produk simpanan berjangka waktu yang mewajibkan nasabah untuk menyetor uang secara rutin (biasanya bulanan) dalam jumlah yang telah disepakati di awal. Dana baru dapat dicairkan setelah jangka waktu yang ditentukan berakhir, dan penarikan sebelum jatuh tempo akan dikenakan penalti. Kalau ga mau ikut arisan karena ribet dan ga percayaan sama bendaharanya, pake program ini lebih baik dan nabungnya bisa kita sesuaikan dengan budget bulanan kita sendiri. Tapi aku lebih suka nabung bulanan di reksadana pasar uang sih karena sewaktu-waktu butuh aku bisa langsung tarik.


4. Obligasi

Obligasi adalah surat utang jangka panjang yang diterbitkan oleh pemerintah atau perusahaan untuk mengumpulkan dana. Investor yang membeli obligasi pada dasarnya meminjamkan uang kepada penerbit dan sebagai imbalannya, investor akan menerima pembayaran bunga (kupon) secara berkala dan pengembalian pokok investasi saat obligasi jatuh tempo.

💨💨💨

Kalau ditanya kenapa aku tidak main saham, sebenarnya seru aja yaa kalau waktunya cukup tapi karena aku kerja 7 to 7 aku rasa tidak cukup dan aku masih belum belajar banyak. Tapi kalau kalian mau penempatan jangka panjang bisa diletakkan di reksadana pasar saham dengan return yang lumayan tinggi yaa tapi siap-siap jantung nya berdebar-debar seperti genderang. hehehee

Sekian sedikit sharing dari aku, dada bye bye :)

No comments:

Post a Comment

Sebenarnya Dia Juga Sedang Sedih

  Dia tidak menangis, tidak juga mencari tempat cerita namun dia sedih dan itu aneh. Dia hanya membuka playlist acak favoritnya dan duduk la...